Survei: Pengguna Android Banyak Beralih ke iPhone

Gadget

Pengguna Android Banyak Beralih ke iPhone
Survei: Pengguna Android Banyak Beralih ke iPhone

Info Puncak - Apple baru saja meluncurkan smartphone terbarunya, iPhone 5S dan iPhone 5C. Setelah peluncuran keduanya, firma peneliti pasar Consumer Intelligence Research Partners (CIRP) melakukan penelitian yang menghasilkan temuan yang menarik.

Menurut CIRP, sejak kemunculan iPhone 5S dan 5C, makin banyak pembeli iPhone di AS yang berasal dari platform lain.

Survei yang dilakukan CIRP di bulan September mengungkapkan, 21 persen pembeli iPhone 5S dan 5C adalah mantan pengguna Android.

"Prestasi" iPhone baru menggoda pengguna Android, menurut CIRP, mengalami kenaikan. Sebelumnya, saat iPhone 5 diluncurkan, terdapat 16 persen pembeli iPhone yang beralih dari Android.

"Idealnya, Apple menarik beberapa persen konsumen Android atau sistem lainnya," ujar co-founder CIRP, Mike Levin, seperti dikutip dari BGR. "Namun, dalam peluncurannya baru-baru ini, jumlah pembeli yang telah memiliki iPhone juga meningkat."

Meningkatnya jumlah pengguna baru iPhone yang berasal dari platform lain ini, menurut Levin tak hanya dari Android, tapi juga dibantu mantan pengguna BlackBerry dan ponsel dasar (feature phone).

Survei yang dilakukan CIRP menyasar 400 pembeli dua iPhone baru yang diluncurkan Apple.

sumber: kompas tekno
Survei: Pengguna Android Banyak Beralih ke iPhone Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown